3 TEMPAT WISATA UNGGULAN DI SULAWESI TENGAH YANG WAJIB ANDA KUNJUNGI



Tempat wisata di provinsi Sulawesi Tengah semakin diapresiasi oleh pemerintah karena keistimewannya. Pasalnya, pada tahun 2016 lalu Kementrian Pariwisata (Kemenpar) telah menetapkan 3 tempat wisata unggulan di provinsi ini. Ketiga tempat wisata ini menjadi skala prioritas dalam pengembangan kepariwisataan di Indonesia.

Hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi provinsi Sulawesi Tengah. Tidak heran, bahwa provinsi ini sampai manargetkan dua juta wisatawan pada tahun 2016. Tidak berhenti sampai di sana saja, Pemprov Sulteng pun menindaklanjuti target tersebut dengan memperbaiki infrastruktur seperti prasarana jalan ke tempat wisata sampai pada sarana dan fasilitasi penunjang lainnya.

Ketiga tempat wisata unggulan itu di antaranya adalah tempat wisata Togean, tempat wisata olahraga dirgantara Matantimali dan situs-situs benda bersejarah di Dataran Bada, Poso. Untuk lebih mengetahui keistimewaan pada masing-masing tempat wisata unggulan di atas, simak ulasannya berikut ini.

1.     Kepulauan Togean

Masuk menjadi salah satu dari ketiga tempat wisata unggulan yang ditetapkan secara resmi oleh Kementrian Pariwisata (Kaemenpar) tentu bukan tanpa alasan. Daya tarik yang dimiliki oleh Kepulauan Togen ini terletak pada keindahan bawah lautnya. Berlokasi di kabupaten Tonjo Una-Una. Keindahan bawah lautnya mampu menjadi tempat wisata yang paling disukai oleh wisatawan asing.

Suburnya terumbu karang menghiasi bawah laut di Togean menjadikan rumah nyaman bagi ratusan spesies ikan. Hal inilah juga yang membuat banyak orang terpikat untuk menjelajahi bawah laut di Togean. Seperti dengan menyelam atau snorkeling. Keindahan pasir pantai yang putih bersih juga bisa Anda nikmati.

Tak hanya masyarakat umum yang tertarik dengan keindahan bawah laut di Kepulauan Togean, bahkan para peneliti sekalipun tertarik untuk datang ke sini. Pasalnya terdapat beberapa jenis terumbu karang dan ratusan spesies yang ditemukan di sini.

Selain itu juga terdapat beberapa resort yang menyuguhkan fasilitas yang bagus. Seperti memiliki fasilitas antar jemput dari desa Wakai, paket menginap plus dengan makan (sarapan, makan siang dan makan malam) dan penyewaan alat snorkeling dan menyelam.

Tak heran jika Kepulauan Togean ini masuk menjadi tempat wisata unggulan. Tertarik untuk berkunjung ke sana?

2.     Matantimali

Jika Kepulauan Togena menyuguhkan keindahan bawah laut, lain dengan tempat wisata yang satu ini. Sebuah tempat wisata yang berlokasi di kecamatan Dolo Barat, kabupaten Sigi ini menjadi tempat terbaik untuk melakukan paralayang.

Berlokasi di pegunungan di sudut kota Palu ini menyuguhkan indahnya panorama alam dengan terpaan angin yang berembus ke lereng gunung yang menyebabkan Matantimali menjadi tempat terbaik di dunia untuk melakukan paralayang. Sekadar informasi, bahwa Matantimali merupakan nama sebuah desa di atas pegunungan Verbek. Berada di ketinggian lebih dari 1.500 Mdpl.

Pada pagi hari, Anda bisa menyaksikan langsung keindahan matahari terbit. Semburat jingga menghiasi langit pagi. Perlahan namun pasti sang mentari muncul dari balik ufuk timur membawa siapa pun yang melihatnya menyadari bahwa hari sudah pagi. Sungguh ini pengalaman yang tidak akan pernah terlupakan.

Sementara pada malam hari Anda juga masih bisa menyaksikan keindahan langit malam yang berpadu dengan kerlap-kerlip lampu dari dari kota Palu. Sangat indah sekali. Inilah di antara alasan mengapa Matantimali menjadi salah satu tempat wisata unggulan di Sulawesi Tengah. Pastikan Anda berkunjung ke sini, ya.

3.     Situs Benda Purbakala di Dataran Bada, Poso

Tempat wisata terakhir unggulan di Sulawesi Tengah adalah situs-situs benda purbakala di Dataran Bada, Poso. Menurut informasi yang ada Dataran Bada ini bagian dari Taman Nasional Lore Lindu yang terdapat puluhan patung megalitik yang diperkirakan didirikan pada abad ke-14.

Ini akan menjadi pengalaman yang tidak akan Anda lupakan, karena selain untuk berlibur, kunjugan Anda ke tempat ini juga akan menambah wawasan Anda tentang sejarah patung-patung megalitik ini. Terlebih patung-patung ini ternyata sangat langka di dunia. Hanya terdapat di beberapa daerah seperti di Napu, Basoa, Bada dan di Amerika Latin. Karena keistimewaannya ini situs benda purbakala di Dataran Bada ini masuk menjadi salah satu dari ketiga tempat wisata unggulan di Sulteng.

Demikanlah 3 tempat wisata unggulan yang ada di provinsi Sulawesi Selatan. Semoga bisa menambah wawasan Anda untuk berlibur.

0 Response to "3 TEMPAT WISATA UNGGULAN DI SULAWESI TENGAH YANG WAJIB ANDA KUNJUNGI"

Posting Komentar

Postingan Terbaru